Keindahan Air Terjun Harau dari Ketinggian, Cakep!
7 Maret 2024
Lembah Harau Payakumbuh, siapa yang tidak kenal? Lembah eksotis yang terletak di Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat ini telah menjadi destinasi wisata yang populer bagi pecinta traveling. Banyak sekali spot instagramable yang terdapat di sini, Sarasah Lembah Harau salah satunya.
Sarasah Lembah Harau atau Air Terjun Lembah Harau adalah spot ikonik di Lembah Harau Payakumbuh. Sarasah ini amat mudah dijangkau dari gerbang masuk kawasan lembah. Dianggap ikonik karena wisatawan yang berkunjung pada umumnya akan menyinggahi air terjun ini.
Sarasah Lembah Harau atau Air Terjun Lembah Harau adalah spot ikonik di Lembah Harau Payakumbuh(Dok.BSL)
Sarasah Lembah Harau juga dikenal sebagai Sarasah Aka Barayun, karena terletak di dalam teritorial resort Aka Barayun yang merupakan kawasan Geopark Lembah Harau. Air terjun ini memiliki perkiraan ketinggian 100-200 meter. Air mengalir dari puncak tebing dan menyisir dinding-dinding tebing hingga jatuh ke kolam di bawah air terjun.
Air yang terjun dari puncak tebing tidak terlalu besar, malah terkesan buih-buih air saja, sehingga saat air jatuh ke kolam hal ini menyajikan pemandangan alam yang dramatis. Memang, ada kalanya debit air terjun ini akan besar, biasanya kala musim hujan.
Namun tahukah Anda, bahwa Sarasah Lembah Harau juga sangat cantik jika dipandang dari ketinggian? Nah, lokasi untuk memandangi Sarasah Lembah Harau dari ketinggian adalah di Bukik Soriak Land di Puncak Bukit Soriak.
View Sarasah Lembah Harau dari Ketinggian (Dok.BSL)
Bukik Soriak Land tidak terlalu jauh jaraknya dari Sarasah Lembah Harau, karena kedua tempat ini masih berada dalam satu kawasan, yaitu Geopark Lembah Harau. Jadi jika Anda berkunjung ke Lembah Harau, maka Bukik Soriak Land juga wajib dikunjungi.
Bukik Soriak Land berada di selatan Lembah Harau. Dari sini, Anda bisa menikmati berbagai pemandangan dan keindahan alam dari ketinggian. Salah satu view terbaik yang bisa didapatkan saat tiba di atas puncak bukit ini adalah view Sarasah Lembah Harau.
Sarasah Lembah Harau akan terlihat dengan mudah di sisi barat laut Bukik Soriak Land, air terjun ini makin cantik dilihat dari sini. Puncak tebing tempat air terjun menyembur dapat disaksikan, serta sudut pandang view air terjun yang berbeda dari Bukik Soriak Land juga menambah istimewa lanskap Sarasah Lembah Harau.
View Sarasah Lembah Harau yang seperti ini bisa disandingkan dengan view air terjun raksasa Sipiso-Piso di Kabupaten Karo, Sumatera Utara.
Yakinlah view Sarasah Lembah Harau seperti ini hanya akan Anda dapatkan dari Bukik Soriak Land, jika tidak percaya, silahkan berkunjung ke Bukik Soriak Land, Nagari Tarantang, Kecamatan Harau, Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat.